12 Mei 2014

Resep Tahu Crispy Sederhana Gurih dan Lezat

Resep Tahu Crispy Sederhana Gurih dan Lezat - Selamat datang di hanyaresepku.blogspot.com, tersedia berbagai resep makanan sederhana sesuai selera anda.

hanyaresepku.blogspot.com
Sudah menjadi rahasia umum bahwa bahan makanan ini mudah diolah dengan berbagai kreasi yang dimiliki setiap yang memasaknya termasuk anda. Setelah menyimak Resep Tahu Balado Sederhana, kami akan memberikan beberapa resep lainnya dengan berbahan dasar tahu.

Resep Tahu Crispy Sederhana Gurih dan Lezat
Bahan-bahan :

    2 buah telur ayam, kocok terlebih dahulu
    100 gr tepung terigu, pemilihan tepung terigu sesuai selera
    250 gr tahu, diiris sesuai sesuai selera
    1 sdm baking powder
    3 sdm tepung maizena

Bumbu halus :

    2 butir bawang putih
    garam secukupnya
    merica secukupnya

Cara Membuat Tahu Crispy Sederhana :
 
Pertama-tama lakukan dengan memberikan terlebih dahulu, sedikit air bumbu yang telah dihaluskan dan kemudian tahu dorendam hingga kurang lebih 20-25 menit agar lebih meresap.
Sesudah 20 menit tahu ditiriskan kemudian masukan dalam kocokan telur dan diamkan hingga kurang lebih 10 menit.
Sambi menunggu, campur tepung terigu, baking powder dan juga tepung maizena menjadi satu, lalu aduk-aduk hingga merata.
Langkah selanjutnya tahu dimasukan  kedalam campuran tepung yang tadi disiapkan, gulingkan secara merata.
Langkah terakhir, menggoreng tahu crispy dalam api yang sedang hingga berwarna kecoklatan atau sampai terlihat matang.
Setelah matang, angkat, lalu tiriskan dan Tahu Crispy siap dihidangkan.

Resep Tahu Crispy Sederhana Gurih dan Lezat

Selamat berkreasi menggunakan bahan dasar tahu, demikian yang dapat kami sampaikan. Semoga bermanfaat.

0 komentar:

Posting Komentar